Tabel KUR Mandiri 2024 Limit Ratusan Juta: Jenis Kredit & Syarat

Fathur Rasmono

Tabel KUR Mandiri

Tabel KUR Mandiri – Sebuah keberuntungan bagi seluruh masyarakat Indonesia yang memiliki usaha Mikro, Kecil dan Menengah atau UMKM saat ini terdapat banyak bank menyediakan Kredit Usaha Rakyat (KUR). Pemerintah telah menunjuk beberapa lembaga keuangan guna menyalurkan pembiayaan tersebut meliputi Bank BRI, BNI, termasuk Mandiri.

Penyaluran KUR oleh pihak Mandiri tidak berbeda dengan bank lain, karena memiliki tujuan sama yaitu memperluas akses pinjaman bunga rendah guna menciptakan iklim bisnis kondusif untuk pelaku UMKM. Para pengguna program ini juga bisa mengembangkan dan memperluas cakupan usaha menggunakan tambahan modal tersebut.

Selain itu, cara pengajuan KUR Mandiri juga bisa dilakukan secara mudah tanpa disertai persyaratan yang memberatkan calon debitur. Adapun beberapa kategori KUR Mandiri dimana memiliki maksimal pinjaman hingga ratusan juta, sehingga sangat memungkinkan bagi para pelaku UMKM membuat usahanya beroperasi secara lancar dan mampu melakukan investasi sekaligus.

Akan tetapi, banyak individu mengalami kebingungan ketika mencari informasi terkait tabel KUR Mandiri guna melakukan perbandingan sebelum mengajukan. Maka dari itu, kalian bisa simak rangkuman berikut ini sampai selesai karena kami telah menyiapkan pembahasan mengenai hal tersebut meliputi tabel KUR dan lain sebagainya.

Jenis KUR Mandiri

Sebelum membahas tabel KUR Mandiri, alangkah baiknya sebagai peminat untuk mengetahui jenisnya terlebih dahulu agar bisa menyesuaikan pinjaman yang diajukan sesuai kemampuan finansial. Adapun program Kredit Usaha Rakyat dari lembaga keuangan ini terdiri dari 4 kategori seperti di bawah ini.

KUR Mikro Mandiri

Program pertama yaitu KUR Mikro, kategori ini menetapkan pinjaman kepada calon debitur pemilik usaha dengan skala mikro maksimal sebesar Rp25 juta. Adapun jangka waktu guna peminjam melunasi pembiayaan tersebut selama 2 tahun.

KUR Kecil Mandiri

Jenis Kredit Usaha Rakyat Mandiri berikutnya yaitu KUR Kecil, program ini sering disebut sebagai KUR Ritel. Adapun pembiayaan maksimal untuk disalurkan kepada para calon debitur sebesar Rp25 juta hingga Rp200 juta dengan jangka waktu pelunasan 5 tahun.

KUR Khusus Mandiri

Selanjutnya, KUR Khusus Mandiri. Jenis program tersebut dikhususkan untuk pinjaman secara berkelompok pada bidang komoditas seperti pertanian, perikanan, maupun perkebunan. Kategori ini bisa mengajukan kredit sebesar Rp25 juta hingga maksimal sebanyak Rp500 juta serta memiliki jangka waktu selama 5 tahun.

KUR TKI Mandiri

Selanjutnya ada KUR TKI Mandiri, pada jenis Kredit Usaha Rakyat ini calon debitur dimana akan bekerja ke luar negeri tidak membutuhkan jaminan. Selain itu, pinjaman yang diajukan bisa mencapai Rp25 juta untuk maksimal pelunasan maksimal 3 tahun atau menyesuaikan kontrak kerja.

Syarat Pengajuan KUR Mandiri

Adapun beberapa persyaratan yang harus diketahui sebelum menggunakan program serta membandingkan informasi dalam bentuk tabel nantinya. Maka dari itu, jika kalian berniat mendapatkan akses pembiayaan modal tambahan usaha. Berikut adalah syarat pengajuan KUR Mandiri yang harus dipenuhi.

Syarat Dokumen

Syarat pertama adalah kelengkapan dokumen meliputi beberapa hal berikut:

  • Salinan KTP Suami dan Istri
  • Salinan Kartu Keluarga/ KK
  • Mempunyai Nomor Pokok Wajib Pajak/ NPWP
  • Pas photo menggunakan ukuran 4×6
  • Salinan surat nikah/ akta cerai
  • Mencantumkan surat izin usaha
  • Agunan sesuai ketentuan seperti sertifikat rumah, tanah, hingga kendaraan bermotor

Syarat Umum

Selain persyaratan dokumen, adapun syarat umum dimana calon debitur juga harus memenuhinya:

  • Calon debitur tidak sedang menerima kredit perbankan lain kecuali pinjaman konsumtif
  • Jika telah menggunakan KUR lain, calon debitur diharuskan melengkapi surat keterangan lunas dari lembaga keuangan yang bersangkutan sebelum memakai layanan Kredit Usaha Rakyat Mandiri
  • Tidak masuk daftar hitam Bilyet Giro Kosong atau Nasional Penarik Cek
  • Mempunyai usaha produktif dan aktif paling tidak selama 6 bulan
  • Calon debitur diharuskan berusia minimal 21 tahun atau telah menikah

Tabel KUR Mandiri

Setelah mengetahui jenis dan persyaratan Kredit Usaha Rakyat, agar bisa melakukan perbandingan untuk menggunakan program sesuai kemampuan. Berikut kami berikan informasi terkait tabel KUR Mandiri, dimana kalian bisa mengambil pinjaman puluhan hingga ratusan juta rupiah setelah memenuhi persyaratan pengajuan.

Tabel KUR
Tabel KUR Bank Mandiri

Suku Bunga KUR Mandiri

Jika kalian telah melakukan perbandingan dan sudah menentukan pilihan jumlah pinjaman berdasarkan tabel KUR Mandiri di atas, perlu kalian ketahui bahwa nominal angsuran di atas telah ditetapkan dengan besaran suku bunga tertentu sesuai kebijakan pihak bank.

Seperti pada penjelasan sebelumnya, kami telah menjelaskan jika KUR Mandiri memiliki bunga cukup rendah yaitu sebesar 6% per tahun. Dengan kata lain, angsuran setiap bulan calon debitur akan dikenai 0,2% per bulan. Hal ini juga berlaku pada semua jenis Kredit Usaha Rakyat Bank Mandiri, sehingga bunga cukup rendah ini seseorang bisa melakukan investasi jangka pendek maupun panjang.

Cara Pengajuan KUR Mandiri

Setelah mengetahui informasi tabel KUR Mandiri beserta besaran suku bunganya, berikutnya kalian harus mengerti cara pengajuan KUR Mandiri. Untuk proses tersebut dapat dilakukan calon debitur dengan mendatangi kantor cabang unit Mikro atau reguler Bank Mandiri terdekat dengan membawa syarat dokumen seperti pembahasan di atas.

  • Siapkan semua dokumen persyaratan
  • Kunjungi kantor cabang unit Mikro/ reguler Bank Mandiri
  • Ambil nomor antrean dan tunggu beberapa saat
  • Setelah giliran tiba, datang kepada Customer Service dan sampaikan maksud untuk melakukan pengajuan KUR
  • Nantinya, calon debitur akan dimintai dokumen persyaratan
  • Jika telah disetujui, petugas akan memberikan formulir untuk di isi secara benar dan jujur
  • Setelah selesai, berikan formulir pada petugas untuk proses verifikasi

Setelah semua cara pengajuan di atas telah selesai, kalian hanya perlu menunggu pihak Mandiri melaksanakan prosedur survey dan menunggu pemberitahuan terkait pengajuan yang dilakukan sebelumnya dikonfirmasi atau ditolak.

Kesimpulan

Itulah informasi meliputi jenis, syarat, dan tabel KUR Mandiri dari investasiin.com dimana bisa kalian baca dengan baik. Perlu diperhatikan saat pengisian formulir pengajuan, pastikan isi secara benar berdasarkan fakta kehidupan nyata agar pinjaman yang diajukan dapat dipertimbangkan secara baik oleh pihak Bank Mandiri sebelum disetujui.

Bagikan:

Avatar for Fathur Rasmono

Fathur Rasmono

Seorang penulis berpengalaman dalam memberikan tips investasi dan karier. Dengan tiga tahun di industri ini, gelar saya dari Universitas Diponegoro menambah keahlian dalam bidang investasi.