Gaji Pilot Garuda Indonesia – Garuda Indonesia termasuk dalam maskapai penerbangan terbesar di Indonesia. Hal itu membuat setiap pekerja di Garuda Indonesia mendapatkan sorotan dari masyarakat, terutama Pilot. Pilot sendiri bertugas untuk mengendalikan maupun mengontrol kemudi Pesawat.
Selain tugas, seorang Pilot juga memiliki tanggung jawab penuh untuk keselamatan serta keamanan penumpang Pesawat. Namun, pendapatan yang dihasilkan tentunya sesuai dengan tugas ataupun tanggung jawabnya. Gaji Pilot Garuda Indonesia tergolong cukup tinggi dibandingkan gaji Pramugari Garuda Indonesia.
Dengan gaji Pilot Garuda Indonesia tergolong tinggi, pastinya membuat banyak orang menjadikan Pilot sebagai cita-cita. Sehingga para pelamar pekerjaan berlomba-lomba untuk mengikuti proses pendaftaran sebagai seorang Pilot. Tetapi, proses pendaftarannya bisa dibilang sangat sulit.
Jika kalian ingin mengetahui pendapatan seorang Pilot, simak pembahasan berikut. Artikel ini akan menjelaskan mengenai gaji Pilot Garuda Indonesia. Tidak hanya itu, penjelasan tunjangan seorang Pilot juga akan dibahas. Karena hal tersebut cukup penting untuk diketahui oleh kalian.
Berapa Biaya Pendidikan Pilot?
Sebelum masuk pembahasan gaji Pilot Garuda Indonesia, sebaiknya pelajari terlebih dahulu biaya pendidikan Pilot. Menjadi seorang Pilot sangat membutuhkan pendidikan berupa sekolah pelatihan. Sebab, bekerja sebagai Pilot membutuhkan skill alias keahlian khusus yang jarang dimiliki oleh orang. Namun dalam proses pelatihannya membutuhkan biaya cukup besar.
Di Indonesia sudah memiliki beberapa tempat untuk melakukan sekolah pelatihan menjadi Pilot. Ada dua daerah dengan tempat pelatihan Pilot yang sangat baik kualitasnya, yaitu Bali dan Bandung. Di Bandung tempatnya bernama Bandung Pilot Academy (BPA), sedangkan di Bali bernama Bali International Flight Academy (BIFA). Berikut penjelasan mengenai kedua sekolah pelatihan pilot tersebut.
1. Bandung Pilot Academy (BPA)
Bandung Pilot Academy (BPA) berdiri pada tahun 2008, dengan tujuan supaya para pelajar bisa mengetahui cara pengoperasian Pesawat serta memahami Pesawat teknologi baru. Para pelajar akan mengikuti pendidikan selama satu tahun, dengan melakukan 4 program pelatihan.
Program pelatihannya meliputi Multi-Engine Rating, Instrument Rating, Commercial Pilot License, dan Private Pilot License. Program ini membutuhkan biaya sekitar Rp800.000.000 untuk pendidikannya. Tentu angkanya tergolong sangat tinggi, tapi sesuai pendidikan pelatihan Pilot yang didapat.
Pembayaran dilakukan selama 12 periode, sehingga cukup meringankan beban biaya. Jika kesulitan dalam membayarnya, tidak perlu khawatir lagi karena sudah ada fasilitas pinjaman dengan jangka pembayaran maksimal 10 tahun. Fasilitas tersebut disediakan sejak Bandung Pilot Academy (BPA) bekerja sama dengan PT. Anadana Global Multifinance.
2. Bali International Flight Academy (BIFA)
Bali International Flight Academy (BIFA) sudah meluluskan banyak sekali siswa sejak awal pendiriannya pada tahun 2009. Di Indonesia sudah mencapai ratusan bahkan ribuan siswa yang sudah menjadi Pilot di beberapa maskapai penerbangan. Sehingga Bali International Flight Academy (BIFA) menjadi sekolah penerbangan swasta terbesar di Indonesia.
Biaya sekolah di Bali International Flight Academy (BIFA) lebih tinggi dibanding Bandung Pilot Academy (BPA). Biayanya mencapai Rp950.000.000 bahkan bisa mencapai milyaran jika dilengkapi asuransi kecelakaan serta deposit siswa. Angka tersebut pastinya sangat besar, tetapi pendidikannya sesuai dengan pengeluaran biaya.
Pendaftaran pada sekolah penerbangan ini membutuhkan beberapa persyaratan. Persyaratannya meliputi berusia antara 18-35 tahun, kondisi tubuh sehat, pendidikan terakhir minimal SMK/SMA, dan tinggi badan sekitar 165cm.
Gaji Pilot Garuda Indonesia
Setelah mempelajari biaya pendidikan Pilot, pastinya kalian dapat membayangkan berapa besar pendapatan dari seorang Pilot. Pendapatan Pilot Garuda Indonesia dibagi menjadi dua jenis yaitu gaji pokok serta tunjangan. Kedua hal itu sangat penting diketahui oleh kalian agar dapat mengetahui penghasilan keseluruhan Pilot.
Pilot dibagi menjadi tiga jenis yaitu Second Officer (SO), First Officer (FO), dan Captain. Ketiga jenis ini memiliki tugas masing-masing serta pendapatannya juga cukup berbeda, namun ketiganya memiliki tunjangan yang sama. Berikut penjelasan gaji pokok dan tunjangan dari semua jenis Pilot.
Gaji Pokok Second Officer Garuda Indonesia
Second Officer (SO) memiliki pangkat di atas dari para Pilot lulusan baru dan Cadet Pilot. Menjadi Second Officer membutuhkan persyaratan berupa jam penerbangan sudah mencapai 150 jam. Persyaratan tersebut sangat pentung untuk dipenuhi, karena dapat menambah pengalaman. Kisaran gaji pokok Pilot Second Officer Garuda Indonesia mencapai 15 juta sampai 20 juta rupiah per bulan, belum termasuk tunjangannya.
Gaji Pokok First Officer Garuda Indonesia
First Officer (FO) memiliki tanda garis tiga pada seragamnya. First Officer dibagi menjadi dua golongan yaitu junior dan senior. Perbedaan dari junior dan senior adalah jam terbang serta pengalaman penerbangan. Gaji dari First Officer Garuda Indonesia mencapai kisaran 35 juta hingga 40 juta rupiah setiap bulan. Perlu diketahui, nominal tersebut belum termasuk tunjangan yang didapatkan.
Gaji Pokok Captain Garuda Indonesia
Captain adalah pangkat tertinggi seorang pilot dengan memiliki tanda garis empat pada seragamnya. Captain bertugas sebagai pemimpin berjalannya Pesawat serta memiliki tanggung jawab paling besar terhadap keselamatan para penumpang. Sebagai pangkat tertinggi dari Pilot, seorang Captain Garuda Indonesia memiliki gaji setiap bulannya sekitar 45 juta sampai 50 juta rupiah. Pendapatannya bisa lebih besar lagi jika dihitung beserta tunjangan dan bonus sesuai jam terbang. Sehingga tergolong pekerjaan dengan gaji tinggi di Indonesia.
Tunjangan Pilot Garuda Indonesia
Selain gaji pokok, Pilot Garuda Indonesia juga mendapatkan sebuah tunjangan. Tunjangan dapat menambah penghasilan, sehingga cukup berguna ketika didapatkan. Macam-macam tunjangan ataupun fasilitas dari semua jenis Pilot Garuda Indonesia cukup beragam, berikut daftarnya:
- Tunjangan kesehatan
- Biaya Transportasi
- BPJS
- Asuransi personal
- Lost of flying licence
- Iuran pensiun
- Kesehatan pensiun
- Jaminan kecelakaan
- Jaminan kesehatan Pilot beserta keluarganya
- Jaminan Profesi
Itulah beberapa tunjangan serta fasilitas yang diberikan oleh maskapai penerbangan Garuda Indonesia. Daftar di atas sangat berguna bagi para Pilot beserta keluarganya.
Akhir Kata
Sekian penjelasan artikel Investasiin.com tentang gaji Pilot Garuda Indonesia. Pembahasan di atas disertai penjelasan mengenai biaya pendidikan sebagai Pilot. Hal ini sangat penting diketahui, sehingga kalian dapat mendapatkan pengetahuan seorang Pilot secara menyeluruh dan lebih luas.